spot_img

Nahdliyin di Ganding Hadapi Pandemi dengan Burdahan dan Doa Bersama

- Advertisement -

Ganding, NU Online Sumenep

Masjid Baitul Muttaqin di Dusun Talambung Laok Desa Ganding Kecamatan Ganding Kabupaten Sumenep menggelar pembacaan burdah dan do’a bersama untuk menghadapi Covid-19. Kegiatan tersebut digelar pada Senin (12/7/2021), diikuti oleh sebagian warga setempat.

H. Mulyadi selaku ketua takmir menyampaikan bahwa kegiatan tersebut diniatkan agar wabah covid-19 segera berakhir. Tentu merupakan suatu tradisi, bilamana ada musibah atau ujian melanda, masyarakat kompak untuk menggelar doa bersama memohon pertolongan.

“Ini merupakan salah satu bentuk ikhtiar kami agar pandemi ini cepat berakhir dan masyarakat dapat beraktifitas normal kembali,” terang beliau.

Sebelumnya takmir telah menyediakan sepuluh ekor ayam yang telah disembelih dan dimasak yang kemudian akan dibagikan kepada warga.

Dalam kesempatan yang sama, sebelum memulai pembacaan burdah, KH. Musthafa Ketua Pengurus Ranting Nahdkatul Ulama (PRNU) Desa Ganding mengingatkan kepada warga untuk tidak menaruh kepercayaan bahwa ayam yang telah disembelih yang akan menyembuhkan atau menghilangkan Covid-19.

“Bapak dan Ibu jangan sampai meyakini kalau ini (red: ayam yang telah dimasak) yang akan menyembuhkan. Ini hanya wasilah atau perantara melalui do’a yang akan dipanjatkan nanti, akan menjadi obat yang bisa menyembuhkan,” tegas beliau

Acara dimulai dengan tawassul oleh KH. Musthafa, kemudian dilanjut dengan pembacaan burdah dan do’a bersama yang dipimpin oleh K. Fathorrahman, dan diakhiri dengan makan bersama.

Di lokasi berbeda, warga Dusun Tanah Bentar Timur Desa Ganding juga melakukan hal yang sama, berkeliling kampung membawa obor sembari membaca burdah. Hal tersebut dilakukan dengan niatan agar pandemi covid-19 lekas berakhir.

Pewarta: Ahmad Laili
Editor: Abdul Warits

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!
Redaksi
Redaksihttps://pcnusumenep.or.id
Website resmi Nahdlatul Ulama Sumenep, menyajikan informasi tentang Nahdlatul Ulama dan keislaman di seluruh Sumenep.
Tetap Terhubung
16,985FansSuka
5,481PengikutMengikuti
2,458PengikutMengikuti
61,453PelangganBerlangganan
Rekomendasi

TerkaitBaca Juga

TrendingSepekan!

TerbaruUpdate!

Urutan Wali Nikah Dalam Islam

3
Rubrik Lensa Fikih diasuh oleh Kiai Muhammad Bahrul Widad. Beliau adalah Katib Syuriyah PCNU Sumenep, sekaligus Pengasuh PP. Al-Bustan II, Longos, Gapura, Sumenep.   Assalamualaikum warahmatullahi...

Keputusan Bahtsul Masail NU Sumenep: Hukum Capit Boneka Haram

0
Mengingat bahwa permainan sebagaimana deskripsi di atas sudah memenuhi unsur perjudian (yaitu adanya faktor untung-rugi bagi salah satu pihak yang terlibat), sehingga dihukumi haram, maka apapun jenis transaksi antara konsumen dengan pemilik koin adalah haram karena ada pensyaratan judi.
Sumber gambar: Tribunnews.com

Khutbah Idul Adha Bahasa Madura: Sajhârâ Tellasan Reajâ

0
# Khutbah Pertama اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ...

Khutbah Idul Fitri Bahasa Madura: Hakekat Tellasan

0
# Khutbah I اَللهُ أَكْبَرُ (٩×) لَآ إِلٰهَ اِلَّا اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ، اَللهُ أَكْبَرُ وَلِلّٰهِ الْحَمْدُ، اَللهُ أَكْبَرُ مَا تَعَاقَبَ اللَّيْلُ وَالنَّهَارُ، اَللهُ أَكْبَرُ مَا...