spot_img

Alhamdulillah, Gedung SMK Maritim Ranting NU Lobuk Bluto Mulai Dibangun

- Advertisement -

Bluto, NU Online Sumenep
Ikhtiar memajukan sektor pendidikan di kelembagaan NU terus bergeliat. Salah satunya dilakukan oleh Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama (PRNU) Desa Lobuk Kecamatan Bluto. Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Maritim Sebelas Maret baru saja dilakukan peletakan batu pertama, Kamis (9/9/2021).

Acara tersebut dikemas dengan doa bersama. Dihadiri oleh Wakil Bupati Sumenep, Pengurus Lembaga Pendidikan (LP) Ma’arif Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Sumenep, jajaran pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Bluto, lembaga dan badan otonom (banom) di lingkungan MWCNU Bluto, serta pemerintah desa setempat.

Wakil Bupati Sumenep, Nyai Hj. Dewi Khalifah mengapresiasi atas kiprah Ranting NU Lobuk Bluto dalam memajukan pendidikan di Kabupaten Sumenep. Karenanya, beliau menyampaikan atas nama pemerintah, siap bersinergi dan membantu perihal apapun yang dibutuhkan.

“Insya Allah, kami Pemerintah Kabupaten Sumenep siap membantu apa yang bisa kami bantu. Semoga peletakan batu pertama ini bukan mejadi peletakan batu terakhir pula. Dalam artian terus berkembang menjadi SMK Martim dan menjadi panutan dari lembaga-lembaga lain,” ungkap beliau.

Dalam rangka menyiapkan sumber daya manusia (SDM) mumpuni menghadapi era industri, kehadiran SMK Maritim Sebelas Maret dengan berkonsentrasi pada bidang pengelolaan hasil laut, diharapkan bisa menuai manfaat untuk masyarakat.

Kiai Ahmad Majdi Tsabit, Ketua LP Ma’arif PCNU Sumenep dalam sambutannya menuturkan bahwa kehadiran SMK Maritim Sebelas Maret Ranting NU Lobuk Bluto merupakan representasi sinergi NU dalam dunia pendidikan.

“Ini salah satu contoh bahwa NU juga bersinergi di dalam dunia pendidikan,” tutur beliau.

Masyaikh Pondok Pesantren Annuqayah Guluk-Guluk Sumenep itu juga berharap, kiprah Ranting NU Lobuk Bluto di bidang pendidikan ini bisa menjadi contoh bagi ranting-ranting NU lainnya.

“Semoga ini bisa menjadi contoh bagi ranting-ranting NU yang lain. Sehingga peran serta dalam dunia pendidikan semakin maju,” imbuh pria yang akrab disapa Kiai Majdi itu.

Kehadiran SMK Maritim Sebelas Maret Ranting NU Lobuk Bluto, menurut Kiai Majdi sangat strategis dan sesuai kebutuhan masyarakat. Sebab sosial-ekonomi masyarakat sekitar mayoritas berdekatan dengan laut.

“Ditambah lagi dekat dengan BUMDes (Badan Usaha Milik Desa). Jika bisa saling bersinergi maka akan lebih baik lagi,” tandas beliau.

Sementara itu, Kepala Desa Lobuk Bluto, Moh. Saleh berharap agar semua pihak bisa berpangku tangan dalam memberikan sumbangsih pemikiran agar pembangunan SMK Maritim Sebelas Mater itu bisa berjalan dengan lancar.

“Kami memohon sumbangsih pemikiran dan support dari semua pihak agar pembagunan SMK Maritim sebelas maret yang di bagun oleh Ranting Nahdlatul Ulama Lobuk Blutoh Sumenep ini menuai sinar-sinar kebaikan dan sinar kemanfaatan sehingga membawa Desa Lobuk lebih maju hususnya di sektor perekonomian,” pungkasnya.

Peletakan Batu Pertama Gedung SMK Maritim Sebelas Maret Ranting NU Lobuk Bluto itu secara simbolik dilakukan oleh Wakil Bupati Sumenep. Santunan anak yatim juga mengisi rentetan seremonial acara yang berlangsung dengan khidmat itu.

Pewarta: Moh. Rofiqi
Editor: Ibnu Abbas

 

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!
Tetap Terhubung
16,985FansSuka
5,481PengikutMengikuti
2,458PengikutMengikuti
61,453PelangganBerlangganan
Rekomendasi

TerkaitBaca Juga

TrendingSepekan!

TerbaruUpdate!

Urutan Wali Nikah Dalam Islam

3
Rubrik Lensa Fikih diasuh oleh Kiai Muhammad Bahrul Widad. Beliau adalah Katib Syuriyah PCNU Sumenep, sekaligus Pengasuh PP. Al-Bustan II, Longos, Gapura, Sumenep.   Assalamualaikum warahmatullahi...

Keputusan Bahtsul Masail NU Sumenep: Hukum Capit Boneka Haram

0
Mengingat bahwa permainan sebagaimana deskripsi di atas sudah memenuhi unsur perjudian (yaitu adanya faktor untung-rugi bagi salah satu pihak yang terlibat), sehingga dihukumi haram, maka apapun jenis transaksi antara konsumen dengan pemilik koin adalah haram karena ada pensyaratan judi.
Sumber gambar: Tribunnews.com

Khutbah Idul Adha Bahasa Madura: Sajhârâ Tellasan Reajâ

0
# Khutbah Pertama اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ...

Khutbah Idul Fitri Bahasa Madura: Hakekat Tellasan

0
# Khutbah I اَللهُ أَكْبَرُ (٩×) لَآ إِلٰهَ اِلَّا اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ، اَللهُ أَكْبَرُ وَلِلّٰهِ الْحَمْدُ، اَللهُ أَكْبَرُ مَا تَعَاقَبَ اللَّيْلُ وَالنَّهَارُ، اَللهُ أَكْبَرُ مَا...