spot_img
Categories:

Kunjungi Sumenep, LTNNU Jatim Sosialisasi Pelatihan Kader Literasi

- Advertisement -

Kota, NU Online Sumenep
Literasi Center Pengurus Wilayah (PW) Lembaga Ta’lif wan-Nasyr Nahdlatul Ulama (LTNNU) Jawa Timur kunjungi seluruh LTNNU se-Mudara, khususnya Sumenep untuk mensosialisasikan program Pelatihan Kader Literasi (PKL) yang bakal dihelat pada bulan November mendatang.

Mukani, Ketua Literasi Center PW LTNNU Jawa Timur menjelaskan tugasnya sebagai pendorong memasifkan tradisi literasi dan dunia jurnalistik yang saat ini digeluti oleh para akdemisi NU, wartawan NU, generasi milenial di lingkungan NU dan pesantren.

“Selain mensosialisasikan program ini, kami berkewajiban mendorong gerakan literasi di lingkungan pesantren, terutama mempopulerkan Islam rahmatan lil alamin,” ujarnya di kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Sumenep, Ahad (01/10/2022).

- Advertisement -

Menyongsong peringatan 1 Abad NU, lanjutnya, pihaknya berupaya memberikan konstribusi dan karya nyata, salah satunya adalah penerbitan antologi buku ulama-ulama NU se-Jawa Timur.

Mukani mengutarakan, kegiatan PKL akan dihelat di seluruh zona, khususnya di Madura yang diikuti oleh delegasi pengurus LTNNU dan perguruan tinggi yang berafiliasi NU.

“Dalam sesi materi ruang, peserta akan digembleng oleh mentor berpengalaman. Setelah itu, kurang lebih setengah bulan, peserta diminta menulis tokoh NU yang nantinya akan diterbitkan dalam sebuah buku. Sehingga Nahdliyin bisa meneladani kiprah dan pengabdiannya pada jam’iyah, pesantren, dan negara,” tutur pria asal Cukir, Jombang itu.

Rencana Tidak Lanjut (RTL) PKL ini, sambungnya, akan menjadi pengalaman baru yang nantinya bisa dikenang oleh para peserta, dzurriyah tokoh, santri dan masyarakat.

“Mengenai kriteria tokoh NU, peserta akan memahami saat mengikuti materi ruang,” tandasnya.

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!
Tetap Terhubung
16,985FansSuka
5,481PengikutMengikuti
2,458PengikutMengikuti
61,453PelangganBerlangganan
Rekomendasi

TerkaitBaca Juga

TrendingSepekan!

TerbaruUpdate!

Urutan Wali Nikah Dalam Islam

5
Rubrik Lensa Fikih diasuh oleh Kiai Muhammad Bahrul Widad. Beliau adalah Katib Syuriyah PCNU Sumenep, sekaligus Pengasuh PP. Al-Bustan II, Longos, Gapura, Sumenep.   Assalamualaikum warahmatullahi...

Keputusan Bahtsul Masail NU Sumenep: Hukum Capit Boneka Haram

0
Mengingat bahwa permainan sebagaimana deskripsi di atas sudah memenuhi unsur perjudian (yaitu adanya faktor untung-rugi bagi salah satu pihak yang terlibat), sehingga dihukumi haram, maka apapun jenis transaksi antara konsumen dengan pemilik koin adalah haram karena ada pensyaratan judi.
Sumber gambar: Tribunnews.com

Khutbah Idul Adha Bahasa Madura: Sajhârâ Tellasan Reajâ

0
# Khutbah Pertama اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ...

Khutbah Idul Fitri Bahasa Madura: Hakekat Tellasan

0
# Khutbah I اَللهُ أَكْبَرُ (٩×) لَآ إِلٰهَ اِلَّا اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ، اَللهُ أَكْبَرُ وَلِلّٰهِ الْحَمْدُ، اَللهُ أَكْبَرُ مَا تَعَاقَبَ اللَّيْلُ وَالنَّهَارُ، اَللهُ أَكْبَرُ مَا...