spot_img
Categories:

Ikhtiar Fordaf Fatayat NU Rubaru Tingkatkan Kapasitas Daiyah

- Advertisement -

Rubaru, NU Online Sumenep

Forum Daiyah Fatayat NU (Fordaf) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Fatayat NU Rubaru menggelar Diseminasi Pelatihan Da’iyah Fatayat NU atau Difa se-Kecamatan Rubaru. Kegiatan tersebut dipusatkan di Pendopo Pemerintahan Desa Mandala, Rubaru, Sumenep, Senin (19/12/2022).

Agenda yang bertema ‘Penguatan Capacity Building Daiyah Fatayat NU Membangun Peradaban Masyarakat yang Damai di Era Digital’ itu dibuka oleh Kepala Desa Mandala Mudellir, S.Sos. Pelatihan itu diikuti 35 peserta, yakni 14 dari PAC Fatayat NU Rubaru, 11 orang perwakilan Pimpinan Ranting (PR) Fatayat NU se-Rubaru, dan 10 orang kader PKK Desa Mandala.

Kepala Desa Mandala, Mudellir mengatakan, dengan pelatihan tersebut diharapkan kader Fatayat NU dan PKK Desa Mandala dapat menjadi daiyah yang hebat. Bahkan, walaupun misalnya tidak bisa menjadi daiyah di tengah masyarakat, Setidaknya dapat menjadi daiyah dalam keluarga sendiri.

“Karena biar bagaimanapun, sosok ibu itu adalah sekolah pertama bagi anak-anaknya,” ujar Mudellir.

Di samping itu, dirinya mengaku bersyukur dan bangga karena Pendopo Desa Mandala telah berkali-kali menjadi tempat kegiatan Fatayat NU. “Ini berarti desa saya menjadi pilihan terbaik untuk ibu-ibu semua, dan berarti kita semua ingin Mandala ini lebih maju ke depannya,” katanya.

Sementara Ketua PAC Fatayat NU Rubaru, Nyai Maftuhatul Khair menyampaikan terima kasih atas respons dan semangat kader Fatayat NU di Kecamatan Rubaru dalam mengikuti pelatihan tersebut.

“Semoga dengan adanya pelatihan ini, kita semakin semangat lagi dalam berorganisasi. Serta, semakin solid dan kompak dalam menyelesaikan program kerja Fatayat NU Rubaru,” tandasnya.

Diketahui, pelatihan tersebut diisi oleh dua orang narasumber. Yakni, Raudlatun selaku dosen STKIP PGRI Sumenep sekaligus Ketua Fordaf PAC Fatayat NU Rubaru dan Anisa Novi Liniawati selaku dosen STKIP PGRI Sumenep yang juga Sekretaris PAC Fatayat NU Rubaru.

Pewarta: Ainiyatur Rahmah
Editor: A. Habiburrahman

- Advertisement -

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini
Captcha verification failed!
Skor pengguna captcha gagal. silahkan hubungi kami!
Redaksi
Redaksihttps://pcnusumenep.or.id
Website resmi Nahdlatul Ulama Sumenep, menyajikan informasi tentang Nahdlatul Ulama dan keislaman di seluruh Sumenep.
Tetap Terhubung
16,985FansSuka
5,481PengikutMengikuti
2,458PengikutMengikuti
61,453PelangganBerlangganan
Rekomendasi

TerkaitBaca Juga

TrendingSepekan!

TerbaruUpdate!

Urutan Wali Nikah Dalam Islam

4
Rubrik Lensa Fikih diasuh oleh Kiai Muhammad Bahrul Widad. Beliau adalah Katib Syuriyah PCNU Sumenep, sekaligus Pengasuh PP. Al-Bustan II, Longos, Gapura, Sumenep.   Assalamualaikum warahmatullahi...

Keputusan Bahtsul Masail NU Sumenep: Hukum Capit Boneka Haram

0
Mengingat bahwa permainan sebagaimana deskripsi di atas sudah memenuhi unsur perjudian (yaitu adanya faktor untung-rugi bagi salah satu pihak yang terlibat), sehingga dihukumi haram, maka apapun jenis transaksi antara konsumen dengan pemilik koin adalah haram karena ada pensyaratan judi.
Sumber gambar: Tribunnews.com

Khutbah Idul Adha Bahasa Madura: Sajhârâ Tellasan Reajâ

0
# Khutbah Pertama اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ أَكْبَرُ - اللهُ...

Khutbah Idul Fitri Bahasa Madura: Hakekat Tellasan

0
# Khutbah I اَللهُ أَكْبَرُ (٩×) لَآ إِلٰهَ اِلَّا اللهُ وَاللهُ أَكْبَرُ، اَللهُ أَكْبَرُ وَلِلّٰهِ الْحَمْدُ، اَللهُ أَكْبَرُ مَا تَعَاقَبَ اللَّيْلُ وَالنَّهَارُ، اَللهُ أَكْبَرُ مَا...