Kota, NU Online Sumenep
Bupati Sumenep, Ahmad Fauzi menyatakan siap dan terbuka mendukung segala program kerja untuk mencetak generasi qur’ani. Salah satunya memompa semangat lembaga pendidikan dengan menjadikan tahfidz Al-Qur’an sebagai inti pembelajaran.
Hal ini diungkapkan saat menghadiri acara Pelantikan Pimpinan Cabang (PC) Jam’iyyatul Qurra wal Huffadz Nahdlatul Ulama (JQH NU) Sumenep, di Aula Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep. Sabtu, (18/12/2021).
“Pada dasarnya, Pemkab selalu terbuka untuk mendukung apa yang menjadi program JQH NU untuk bersama-sama seiring sejalan dalam memajukan Sumenep, khususnya dalam mencetak generasi qur’ani,” ungkapnya.
Sebagai badan otonom (banom) NU yang membidangi Al-Qur’an, keberadaan JQH NU tentu diharapkan dapat mengedukasi masyarakat tentang pemahaman Al-Qur’an, baik secara teks maupun konteks.
Sehingga upaya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dalam membangun masyarakat Islami serta menjawab permasalahan-permasalahan umat dapat terwujud dengan baik.
“Untuk itu saya berharap kepada seluruh pengurus JQH NU yang baru saja dilantik untuk ikut andil dalam mengedukasi masyarakat tentang Al-Qur’an, baik secara teks maupun konteks. Sehingga upaya Pemkab dalam membangun masyarakat Islam dan menjawab segala permasalahannya dengan baik,” imbuhnya.
Di hadapan para ulama dan kiai yang hadir, Bupati Fauzi mengajak untuk bersama-sama menanamkan kecintaan kepada Al-Qur’an. Khususnya generasi bangsa. Agar tumbuh dengan bimbingan Al-Qur’an. Sehingga bisa memiliki akhlak yang baik, atau berakhlaqul karimah.
Di akhir sambutannya, mantan Wakil Bupati Sumenep periode sebelumnya ini juga mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus yang telah dilantik. Serta menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh panitia penyelenggara yang telah berkontribusi untuk Sumenep.
“Pagi ini kita menyaksikan bersama, pelantikan pengurus PC JQH NU Sumenep. Kami atas nama Pemkab, menyampaikan selamat dan sukses. Semoga ke depan kita bisa saling bersinergi untuk Sumenep lebih baik,” pungkasnya.
Diketahui, acara Pelantikan ini dihadiri oleh Ketua Pimpinan Pusat JQH NU KH. Saifullah Ma’shum, Ketua Pimpinan Wilayah JQH NU Jawa Timur KH. M. Zainul Arifin, Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Sumenep KH. A. Pandji Taufiq, lembaga dan banom NU.
Para pengurus PC JQH NU Sumenep resmi dikukuhkan melalui surat keputusan (SK) nomor 138/A/SK/PP-JQH-NU/VII/2021, dan baiat langsung oleh Ketua PP JQH NU, KH. Saifullah Ma’shum.

